Latest Games :

Free Template »

Bookmark and Share
Home » , » Siapa Bilang Pemutar MP3 Mulai Ditinggalkan? new

Siapa Bilang Pemutar MP3 Mulai Ditinggalkan? new

Sabtu, 02 Februari 2013 | 0 komentar

Hampir seluruh perangkat telepon genggam dan tablet, baik kelas menengah dan premium, sama-sama menawarkan fitur pemutar MP3.
Tentu saja, fitur  ini memberikan nilai tambah tersendiri bagi penggunanya. Apalagi mendengarkan musik hampir disukai banyak orang.  Namun hal tersebut tak semerta-merta menurunkan minat orang terhadap alat pemutar MP3.
Hal ini diungkapkan oleh Direktur Jakaria Makmur Komputindo Anton Tanimiharja kepada TRIBUNnews.com saat pengenalan  pemutar MP3  newKube di    Koi, Kemang, Jakarta, Kamis (31/1/2013).
"Saat ini para produsen pemutar MP3 mulai menyesuaikan produknya dengan gaya hidup penggunanya. Desainnya lebih kompak, makin kecil, praktis dibawa ke mana-mana. Baterai handphone tak terkuras. Ini mengapa banyak orang yang masih memilih pemutar MP3 yang stand-alone," ungkapnya.
Ini juga menjadi alasan produsen MP3 (yang masih bertahan) untuk tetap konsisten meluncurkan produk pemutar MP3 terbarunya. Sepertinya yang dilakukan Bluetree Electronics selaku produsen pemutar MP3 Kube.
Perusahaan yang berbasis di Singapura ini meluncurkan newKube, generasi ketiga dari keluarga Kube. Indonesia didapuk sebagai negara pertama pemasaran newKube di dunia.
"Indonesia memiliki pasar yang menjanjikan," kata Anton.
Pertama kali diperkenalkan awal bulan di Consumer Electronic Show 2013 di Las Vegas, AS,  newKube hadir dengan fitur baru seperti lock button, repeat one, equalizer dan folder jump.
Pemutar MP3 berbentuk kubus ini memiliki dimensi 2,2 x 2,2 x 2,2 cm, berat 20 gram, dan hadir dalam empat pilihan warna yaitu hitam, putih, merah dan merah muda.
Share this article :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. trik internet indonesia - All Rights Reserved
Template Modify by Creating Website
Proudly powered by Blogger