Latest Games :

Free Template »

Bookmark and Share
Home » » 6 Jus buah dan manfaatnya bagi tubuh anda

6 Jus buah dan manfaatnya bagi tubuh anda

Senin, 18 Februari 2013 | 0 komentar

6 Jus buah dan manfaatnya bagi tubuh
 


Buah-buahan sangat bermanfaat bagi kesehatan tubuh kita secara keseluruhan. Ingat, jus segar yang Anda buat sendiri di rumah lebih bergizi jika dibandingkan dengan kandungan nutrisi yang ditemukan dalam jus kemasan. Selain ditemukan bahan pengawet, rasa jus kemasan bahkan tidak sesegar jus buah yang baru dibuat. Namun, Anda tidak boleh menambahkan air atau gula pada jus buah Anda. Hal itu dapat menghilangkan manfaat gizi dari jus buah. Berikut adalah beberapa jenis jus buah dan manfaatnya bagi tubuh, seperti dilansir Boldsky.

1. Jus apel

Jus apel kaya akan vitamin B dan C. Jus ini juga kaya akan mineral seperti kalsium, fosfor, magnesium, dan potasium. Jus apel membantu menyembuhkan gejala rematik, serta menenangkan, menyejukkan dan membersihkan sistem pencernaan. Minuman sehat ini juga efektif untuk mengobati sembelit dan diare.

2. Jus aprikot

Jus aprikot mengandung banyak vitamin seperti B, C dan K. Vitamin yang ditemukan dalam buah ini juga dipercaya dapat memperlambat penuaan. Minuman sehat ini juga baik untuk memperkuat tulang dan memberikan vitalitas pada rambut dan skin. Jus aprikot sangat kaya akan zat besi dan baik untuk mengobati anemia dan masalah menopause.

3. Juice blackberry

Jus ini mengandung banyak vitamin C dan E, yang menjadi antioksidan yang efektif dalam memerangi radikal bebas. Radikal bebas merupakan molekul yang merusak sel-sel dan jaringan dalam tubuh dan dikaitkan dengan kanker dan penyakit jantung. Minuman ini juga berkhasiat dalam mengendalikan diabetes, membersihkan darah dan sering digunakan untuk mengobati sakit tenggorokan dan diare. Minuman ini juga membuat tulang kuat karena mengandung kalsium.

4. Jus anggur

Anggur dikenal mengandung banyak vitamin dan mineral, termasuk kalsium, tembaga, yodium, fosfor besi, dan kalium. Jus anggur juga dipercaya dapat membantu menyembuhkan penyakit lain seperti sembelit, penyakit jantung, retensi cairan, gout, arthritis, TBC, masalah hati, wasir, dan berbagai alergi.

5. Jus lemon

Jus lemon mengandung banyak vitamin B dan C. Minuman sehat ini dapat membersihkan pembuluh darah dan seluruh bagian internal tubuh. Lemon juga dapat menghilangkan racun dan baik untuk kulit. Oleh karenanya, jus sehat ini terkenal mencegah flu dan mengobati rematik.

6. Jus jeruk

Jus jeruk dianggap sebagai minuman kekebalan tubuh. Jus jeruk mengandung vitamin B dan C, serta sejumlah mineral seperti magnesium fosfor, kalsium, dan kalium. Minuman ini juga merupakan pembersih yang baik untuk sistem internal tubuh dan menenangkan sistem saraf, sehingga efektif dalam mengobati kegelisahan, kecemasan dan insomnia.

Inilah enam manfaat jus buah bagi kesehatan tubuh Anda. Ingat, jangan tambahkan air ataupun gula ke dalam jus Anda. Hal itu hanya akan mengurangi kandungan gizi dalam jus tersebut.
Share this article :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. trik internet indonesia - All Rights Reserved
Template Modify by Creating Website
Proudly powered by Blogger