Latest Games :

Free Template »

Bookmark and Share
Home » » Review: Samsung Champ DUOS

Review: Samsung Champ DUOS

Rabu, 23 Januari 2013 | 0 komentar

Review: Samsung Champ DUOS

featured1 Review: Samsung Champ DUOS review ponsel mobile gadget
Fenomena Ayu Ting-ting yang marak akhir-akhir ini, ditangkap oleh Samsung yang kemudian menggaet diva muda tersebut menjadi brand ambassador baru mereka. Perpaduan dari pedendang Alamat Palsu tersebut dengan salah satu ponsel layar sentuh mereka yang sukses di pasaran, Samsung Champ, diharap bisa makin mendongkrak penjualan. Apalagi sekarang dengan tambahan fungsi Dual ON yang banyak dicari konsumen menengah ke bawah. Lalu bagaimana performa keseluruhan Champ DUOS ini?
DESAIN
ting2 lockscreen Review: Samsung Champ DUOS review ponsel mobile gadget
Jika dibandingkan dengan Champ sebelumnya, versi DUOS kali ini terlihat lebih segar dan tidak kaku. Keberhasilan lini Android Samsung sedikit banyak ikut mempengaruhi penampakan ponsel ini, sehingga secara sekilas, Champ DUOS terlihat mirip dengan jajaran ponsel Galaxy. Lihat saja tombol pengunci layar di sisi kanan atas, yang biasanya berfungsi sebagai tombol Power di smartphone Android. Sementara itu, speaker berbentuk 2 garis memanjang diletakkan persis di samping lensa kamera pada bodi bagian belakang.
ting2 volumejack Review: Samsung Champ DUOS review ponsel mobile gadget
Di sisinya bercokol tombol volume yang hampir tak pernah absen di ponsel-ponsel Samsung. Jika Anda masih gemar menggunakan tali, terdapat lubang di ujung sisi kiri untuk menyelipkannya. Tak jauh dari situ, tepatnya di sisi atas, terlihat jack audio 3.5mm bersemayam, ditemani dengan celah untuk keperluan membuka casing belakang.
ting2 port Review: Samsung Champ DUOS review ponsel mobile gadget
Port miniUSB yang sekaligus sebagai port charger bisa Anda temui di bawah, ditemani oleh mikrofon. Secara keseluruhan, desain Champ DUOS termasuk ergonomis dan sedikit mengingatkan saya pada GALAXY Y.
ting2 slot Review: Samsung Champ DUOS review ponsel mobile gadget
Membuka casing belakang yang memiliki sentuhan akhir glossy, Anda akan menemukan slot microSD yang bersifat hot swap. Di bawah baterai, slot dua kartu SIM yang ditandai dengan angka 1 & 2 akan memudahkan Anda dalam memutuskan pilihan kartu mana akan disematkan di dalamnya.
FITUR
home Review: Samsung Champ DUOS review ponsel mobile gadget
Multi-halaman pada beranda bukan hal baru lagi saat ini, meski itu terdapat pada ponsel low-end. Begitu juga dengan widget. Setidaknya kami mencatat ada jam digital, kalendar, jam analog, jam ganda, memo, profil, Facebook, twitter, panggil cepat kontak, hingga cuaca (accuweather.com). Secara default, total ada 4 halaman yang disediakan, dan tak ada opsi untuk menambah/menguranginya.
menu1 Review: Samsung Champ DUOS review ponsel mobile gadget
Ada 2 tema yang bisa digunakan. Pertama adalah menu standar yang akan menampilkan menu layaknya smartphone Android – ini akan cukup mengecoh teman Anda yang melihatnya secara sekilas. Yang kedua adalah tema kartun. Tema ini biasa kita temui di ponsel layar sentuh Samsung yang diposisikan untuk anak muda. Baik tema maupun wallpaper bisa disesuaikan berdasarkan kartu SIM yang Anda gunakan, sehingga semakin mudah dalam mengidentifikasi kartu mana yang sedang menjadi default.
keyboard virtual Review: Samsung Champ DUOS review ponsel mobile gadget
Berbicara mengenai layar sentuh, sudah pasti berbicara mengenai keyboard virtual. Saya memiliki 2 kabar baik. Pertama, Champ DUOS meyediakan 2 opsi keyboard virtual yakni papan tombol (konvensional) dan QWERTY. Kabar kedua, Anda bisa menggunakan kuku untuk menulis karakter. Namun sayangnya, saya juga memiliki 2 kabar buruk. Yang pertama, mode layar tidak bisa diganti lanskap saat penggunaan QWERTY dan, yang kedua, respons layar dalam membaca sentuhan tergolong jelek. Mungkin inilah ponsel dengan tingkat typo tertinggi yang pernah saya gunakan (dan yang saya ingat). Bahkan saat saya sudah sangat memelankan kecepatan mengetik saya, tetap tidak banyak perkembangan.
aplikasi Review: Samsung Champ DUOS review ponsel mobile gadget
Oke, mari kita beralih ke aplikasi. Setidaknya terdapat beberapa aplikasi bawaan berbasis Java yang bisa Anda manfaatkan, seperti Opera Mini, Parachute Panic, EDGE, Asphalt 6: Adrenaline WCG Edition, dan Let’s Golf! yang biasanya Anda temukan pada platform smartphone. Cukup menghibur kok, namun 2 game dari Gamloft tersebut baru sebatas trial alias percobaan, sehingga ada batas waktu untuk memainkannya, kecuali Anda memutuskan untuk membeli.
kamus Review: Samsung Champ DUOS review ponsel mobile gadget
Aplikasi atau fitur lain yang berguna adalah Kamus (Inggris-Indonesia/Indonesia-Inggris). Tak perlu repot instal atau beli, Anda yang masih berprofesi sebagai pelajar atau mahasiswa bisa langsung memanfaatkannya dengan UI yang mudah. Selain itu, ada juga fitur Memo yang bisa Anda kirim dan bagikan ke orang lain via Pesan SMS, Email maupun Bluetooth.
chat apps Review: Samsung Champ DUOS review ponsel mobile gadget
Aplikasi chatting atau ngobrol tentu tak ketinggalan, mulai dari Windows Live Messenger, Yahoo!Messenger, Palringo, Gtalk, Bluetooth Messenger, hingga tak ketinggalan Ch@tON yang menjadi andalan Samsung, ada di ponsel ini. Untuk dapat menggunakan Ch@tON, Anda perlu menyelesaikan beberapa langkah mudah. Pertama, terima syarat dan ketentuan. Lalu, masukkan kode negara dan nomor telepon dalam format internasional, seperti pada gambar di atas (bisa jadi akan terinput secara otomatis). Setelah itu, SMS verifikasi nomor Anda akan dikirimkan ke nomor yang tadi Anda masukkan. Nomor verifikasi harus Anda masukkan di layar berikutnya agar bisa mulai menggunakannya.
internet Review: Samsung Champ DUOS review ponsel mobile gadget
Soal internet, Anda tak perlu khawatir. Saya mereview ponsel ini menggunakan 2 operator berbeda, dan keduanya dapat langsung dikenali oleh ponsel untuk setting internetnya. Jadi, Anda bisa langsung terhubung ke dunia maya selama pulsa Anda mencukupi untuk mengakses data. Saat saya membuka laman yangcanggih, peramban dapat membuka versi web meski agak lamban karena jumlah konten yang banyak di dalamnya. Tapi saya masih heran mengapa bukan versi mobile-nya yang terbuka. Padahal, jika saya mengaksesnya dari BlackBerry Torch dengan memasukkan alamat yang sama, maka yang akan muncul adalah versi mobile-nya.
music player1 Review: Samsung Champ DUOS review ponsel mobile gadget
Masuk ke sektor multimedia. Pemutar musik pada Champ DUOS sudah dilengkapi dengan berbagai penyeimbang suara atau equalizer. Kualitas audio dari speaker eksternalnya tergolong standar, dengan dinamika yang tetap terjaga meski diatur ke tingkat maksimal. Namun hal tersebut tergantung bitrate dan genre lagu yang diputar ya! Jika ingin mendapat hasil suara lebih baik, gunakan saja handsfree berwarna putih yang disertakan dalam paket penjualannya.
kamera1 Review: Samsung Champ DUOS review ponsel mobile gadget
7 tahun lalu, untuk mendapatkan kamera beresolusi 1.3MP, Anda harus merogoh kocek untuk membeli ponsel dengan harga Rp 2,5 jutaan. Kini, Anda dapat dengan mudah menemukan resolusi tersebut atau bahkan lebih tinggi di ponsel dengan harga Rp 500 ribuan. Seperti pada Champ DUOS, yang menyediakan resolusi maksimum 1.3MP untuk foto, dan CIF untuk video. Hasil keduanya dapat Anda lihat di GALERI.
video Review: Samsung Champ DUOS review ponsel mobile gadget
Seperti dapat dilihat pada 2 gambar di atas, informasi yang tertampil cukup lengkap, termasuk berapa sisa fotgo yang bisa disimpan dan berapa lama durasi video yang bisa direkam. Selain itu, pada modus rekam video, terdapat opsi “Pause” sehingga Anda bisa membuat video secara bersambung.
SMS view Review: Samsung Champ DUOS review ponsel mobile gadget
Apakah Anda ingin menghadiakan Champ DUOS kepada orang tua atau kerabat yang memiliki gangguan pada penglihatannya? Jika ya, Anda tak perlu khawatir tulisan SMS tidak terbaca, karena ada opsi untuk memperbesar atau memperkecil tampilan huruf SMS. Tinggal ganti persentasenya saja. SMS-SMS yang masuk maupun keluar akan ditandai nomor SIM-nya, apakah ke SIM 1 atau SIM 2.
GALERI
Klik pada gambar untuk resolusi penuh.
6936834316 757f3313b3 n Review: Samsung Champ DUOS review ponsel mobile gadget
6936834190 f2ac86ec6b Review: Samsung Champ DUOS review ponsel mobile gadget
KESIMPULAN
beranda1 Review: Samsung Champ DUOS review ponsel mobile gadget
Di luar masalah virtual keyboardnya yang kurang akurat, Samsung Champ DUOS (atau DELUXE) dapat memenuhi kebutuhan Anda yang mencari ponsel dengan kemampuan Dual ON. Apalagi tak pernah saya temukan masalah terhadap fitur dua kartu ini, baik dalam telepon maupun SMS. Transfer data nirkabel juga sudah sangat memadai dengan hadirnya Bluetooth 3.0.
ayu ting2 Review: Samsung Champ DUOS review ponsel mobile gadget
Karena ini “ponselnya Ayu Ting-ting”, maka 2 wallpaper dan 2 ringtone si Ayu ada di sini. Bahkan nomor Ayu juga ada, loh. Meski saya tidak pernah berhasil menghubunginya. Mungkin saja karena ponsel ini dibundling dengan operator XL, nomor Ayu hanya bisa dihubungi dari XL pula. Soal daya tahan baterai, Champ DUOS dapat dipakai terus menerus hingga lebih dari setengah hari.
Pros:
(+) Desain a-la smartphone Android
(+) Kamera 1.3MP
(+) Fitur chat lengkap
(+) Games bawaan cukup oke
(+) TouchWiz UI
(+) Dual ON hotswap
(+) Ringtone, wallpaper dan nomor telepon Ayu Ting-ting
Cons:
(-) Virtual keyboard tidak nyaman
(-) Hasil video kurang
Spesifikasi
Harga: Rp 775,000
Dimensi: 102 x 55 x 12mm
Bobot: 100g
Layar: TFT touchscreen, 256 ribu warna, resolusi 240 x 320 piksel, 2.8 inci
Antarmuka: Samsung TouchWiz UI
Memori: internal: 10MB, eksternal microSD hingga 32GB
Kapasitas Kontak: 1000 nomor, Photocall
Konektivitas: GPRS, EDGE, Bluetooth v3.0 A2DP, microUSB v2.0
Kamera: 1.3MP (1280×1024 piksel), video CIF
Peramban: WAP 2.0/xHTML, HTML
Game: Ya, downloadable, Java
Warna: Platinum Silver, White
Fitur: Dual SIM (dual stand-by), SNS integration, Organizer, Document viewer, Voice memo, Predictive text input
Player: MP4/WMV/H.264 (video), MP3/WAV/eAAC+ (audio)
Baterai: Li-Ion 1000 mAh
Share this article :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. trik internet indonesia - All Rights Reserved
Template Modify by Creating Website
Proudly powered by Blogger